Tips Cara Mengatasi ANAK NAKAL - Sangat
melelahkan ketika kita menghadapi anak kita yang tingkahnya berbeda dengan anak
lain. Menangani anak nakal
memang tantangan tersendiri bagi para orang tua dan tentu membutuhkan kesabaran
yang super ekstra dalam menanganinya. Apalagi jika anak anda itu merupakan anak
pertama maka ini adalah salah satu pengalaman anda dalam menanganinya.
Kadang
anak kita susah untuk dia atur dan sangat keras kepala. Ketika dia menginginkan
sesuatu yang dia inginkan maka harus ditepati jika tidak maka anak tersebut
akan mengamuk atau menangis. Dan dia tidak pernah mendengarkan apa yang
dikatakan orang tua nya. Pernah kah terfikir dalam benak anda apa yang haru
anda lakukan untuk menangani anak nakal pertama
anda.
Pertanyaan
inilah yang banyak terbenak oleh para orang tua. Lalu bagaimana cara mengatasi anak nakal tersebut,
berikut adalah cara-cara yang bisa anda jadikan rekomendasi atau alternative
untuk penanganan anak nakal anda. Yang pertama
dilakukan yaitu jangan berteriak atau membentak dengan suara lantang ketika
anak kita melakukan kesalahan karena itu akan berpengaruh pada mental anak anda
sehingga anak anda akan terbentuk pribadi yang rendah diri dan penakut. Cara
yang kedua yaitu jika anak kita melakukan kesalahan maka ajaklah anak tersebut
berbicara dari hati dan hati. Sampaikan nasehat kepada anak kita secara halus
agar anak kita bisa mencerna perkataan kita dengan baik. Solusi yang ketiga
yang bisa kita lakukan yaitu jangan pernah sering berjanji kepada anak jika
tidak ditepati. Hal ini akan sangat berdampak pada anak kita sebagai contoh
jika kamu mengerjakan PR nanti ibu belikan kamu tas ya. Akan tetapi ketika anak
tersebut sudah menyelesaiakan tugasnya ibu tidak jadi membelikan ini sangat
berdampak pada mental anak
dan anak tidak akan percaya koolagi apa yang dikatakan orang tuanya.
Itulah beberapa solusi yang bisa dijadikan
alternative untuk mengatasi anak nakal. Oleh karena itu ketika kita mempunyai anak maka
rawatlah anak kita sebaik mungkin dengan penuh kasing sayang dan pendidikan
moral yang kita berikan. Jika kita mendidik anak kita dengan kasih sayang dan
pendidikan moral yang baik maka anak kita akan terbentuk menjadi anak yang
mempunyai kepribadian yang baik juga.
No comments:
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.