Membiasakan ANAK BAYI tidur sendiri - Menidurkan bayi dengan menggendong dan
menyusui sebenarnya bukan suatu keharusan. Namun sebenarnya hanya karena
kebiasaan yang seringkali diberikan orang tua atau pengasuh saja. Hal tersebut
dilakukan karena pola tidur dari anak bayi yang tidak
teratur dan juga mengganggu aktivitas dari orang tua, sehingga untuk
mempermudah si bayi tidur adalah dengan cara menggendong atau menyusui. Kasus tersebut sering banyak dijumpai oleh
kebanyakan orang tua yang memiliki bayi. Maka dari itu kali ini saya akan
berbagi tips menidurkanbayi agar bayi bisa tidur sendiri.
Untuk anak bayi dengan usia
7 bulan ke bawah, anda bisa memberikan mainan berupa gigitan yang biasa
digunakan untk menstimulasi gigi pada saat akan mulai tidur. Berikan gigitan
tersebut kemudian ajaklah anak bayi anda berbicara sambil menepuk bagian pantat atau sambil menyanyikan lagu
anak sampai dia tertidur. Orang tua atau pengasuh yang mendampingi juga
hendaknya ikut berbaring tidur disebelahnya, temani dia saat berguling ditempat
tidur sampai dia terkantuk.
Jangan langsung menggendong jika bayi anda
merengek rewel dan menangis karena itu hal yang biasa. Pastikan anak bayi anda sudah
makan dan minum susu, saat anda ingin mengajak dia tidur. Selain itu ketahui
juga apakah waktu bermain dia sudah cukup, karena bayi akan tertidur dengan
mudah jika lelah bermain. Dan hendaknya jadwal tidur untuk bayi di tetapkan
sehingga dia akan terbiasa dengan rutinitas tidurnya pada jam-jam tertentu yang
sudah ditetapkan.
Membiasakan bayi tidur sendiri tidak terlalu
sulit bukan? Orang tua dan pengasuh hanya harus membiasakan tidak menggendong
ketika anak bayi
sedang rewel dan menangis, karena hal itu akan membuat kebiasaan tidur anak bayi yang tidak baik.
Kalau bayi tersebut sering digendong, kurangilah kebiasaan tersebut mulai dari
sekarang. Pada saat menangis cobalah untuk tidak menggendongnya, alihkan
perhatiannya dengan mengajaknya bicara atau memberi mainan yang dia sukai.
Dengan melakkan hal itu, dijamin bayi anda akan berhenti menangis dan sejenak
lupa dengan tangisnya.
No comments:
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.