Pada umumnya orang tua mengambil
sebuah inspirasi nama seorang anak dari nama yang diambil dari kalangan nabi
atau kalangan orang soleh lainnya. adapun selain nama nabi, mereka mengambil
nama yang memiliki arti yang bagus seperti nama anak jawa dengan
harapan sang bayi nantinya memiliki sifat dan juga kepribadian yang baik sesuai
dengan nama, martabat dan derajatnya. Dengan kata lain, nama anak tersebut akan
menjadi doa untuk sang anak agar mendapatkan kehidupan yang lebih baik seperti
nama yang telah disematkan.
Nama anak jawa bisa Anda pilih untuk memberikan nama
kepada anak perempuan maupun anak laki-laki. Tak selamanya nama jawa ini
identik dengan nama kampungan sebab nyatanya nama anak dalam bahasa jawa ini
lebih banyak maknanya. Seperti salah satu contohnya nama-nama anak perempuan
jawa yakni Adiratna yang berarti permata indah yang mulia. Selain itu, ada juga
nama Adine, dalam bahasa jawa, nama ini berarti wanita yang lemah gemulai dan
lembut. Sedangkan nama Ajeng, nama ini memang lebih identik dengan orang jawa,
namun dibalik nama tersebut, ajeng bermakna perempuan yang cantik.
Adapun nama untuk anak perempuan jawa
yang tak kalah bagus artinya yakni Anindita. Dalam bahasa jawa, nama tersebut
berarti unggul dan sempurna akhlak maupun kecantikan wajah si anak nantinya. Anindya dan juga Adriyani,
yang berarti anak tersebut adalah sempurna dan juga memiliki derajat yang tinggi.
Dengan kata lain, nama anak jawa diatas bermakna sebuah doa dan juga harapan
untuk si anak agar menjadi anak yang sempurna akhlak maupun kecantikannya.
Dari nama diatas, kita bisa melihat
bahwa nama anak bahasa jawa tak selamanya terlihat kuno dan kurang modern.
Untuk lebih lengkapnya, Anda bisa melihat berbagai inspirasi nama anak jawa
yang diambil dari buku nama-nama bayi atau situs internet. Atau jika tidak,
orang tua bisa melihat daftar nama anak yang bisa didapatkan dari berbagai
sumber mana saja untuk nama bayinya.
No comments:
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.