Anak
memang tidak langsung bisa berbicara pada saat lahir. Ada beberapa tahapan yang
dijalani anak untuk bisa berbicara dan mengunakan bahasa dengan baik. Perkembangan bahasa anak
memang harus Anda perhatikan agar tahapan yang ada bisa dilakukan dengan benar
dan tanpa masalah. Perkembangan bahasa anak usia dini memang cukup rumit dan
Anda sebagai orang tua harus benar-benar sabar dalam mengawasi perkembangan
bahasa anak anda. dibawah ini akan dijelaskan 3 hal yang harus Anda perhatikan
untuk membantu perkembangan bahasa anak anda.
Hal
pertama yang harus Anda perhatikan dalam perkembangan
bahasa anak adalah dengan memberikan bantuan bicara pada saat anak Anda berusia
dibawah 1 tahun. Pada usia tersebut anak Anda masih berlatih untuk mengucapkan
sebuah kata dan kadang membutuhkan bantuan untuk mengucapkan sebuah kata. Perkembangan
bahasa anak usia dini menurut para ahli memang sangat penting untuk dilakukan
pengawasan. Hal tersebut dikarenakan pada usia dini memang masa emas dalam
perkembangan bahasa anak. jika anak Anda telah berumur satu tahun dan belum
bisa mengucapkan kata maka anak tersebut membutuhkan terapi khusus.
Hal kedua
yang harus Anda perhatikan dalam perkembangan bahasa anak adalah pada saat anak
Anda sudah bisa berbicara maka jangan sampai anak Anda mendengar ucapan yang
tidak pantas. Ucapan yang tidak pantas akan didengar anak tersebut dan anak
akan mulai untuk menirukannya. Anak yang sudah bisa mengucapkan kata-kata
dengan baik harus Anda awasi dengan seksama agar bahasa yang dia dapatkan juga
baik.
Hal yang
ketiga pada perkembangan bahasa anak adalah dengan mengajarkan bahasa
asing jika anak Anda sudah menguasai bahasa ibu. Waktu yang tepat untuk
mengajarkan bahasa asing adalah pada saat anak tersebut sudah menginjak usia
sekolah. Perkembangan bahasa anak usia sekolah akan mengalami perubahan yang
cukup cepat. Jika anak Anda berbakat dalam bidang bahasa maka anak Anda akan
dengan mudah menguasai beberapa bahasa asing yang diajarkan. Dengan bisa
menguasai bahasa asing dengan jumlah yang banyak maka anak Anda dapat
dikategorikan anak yang jenius karena tidak semua anak bisa melakukan hal
tersebut.
No comments:
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.